Apakah kamu ingin memiliki kulit wajah yang sehat dan awet muda meskipun usia kamu sudah menginjak 40 tahun? Dengan perawatan wajah dapat membuat wajah kamu sehat dan awet muda, meskipun proses regenerasi kulit melambat seiring bertambahnya usia. Perawatan wajah dengan tepat akan mendapatkan hasil yang memuaskan. Mari kita simak beberapa tips perawatan wajah yang cocok untuk usia 40 tahun ke atas.
Contents
Cara Perawatan Wajah untuk Usia 40 Tahun ke Atas
Agar tetap tampak sehat dan awet muda, terdapat sejumlah tips merawat wajah untuk usia 40 tahun ke atas yang bisa dilakukan, di antaranya adalah:
1. Jaga Kelembapan Kulit
Tips pertama dalam perawatan wajah di usia 40 tahun ke atas adalah menjaga kelembapan kulit dengan baik. Gunakan pelembap wajah secara rutin untuk menghidrasi kulit. Oleskan pelembap setelah mandi, saat kulit masih lembap agar dapat menyerap dengan baik. Selain itu, jaga kelembapan kulit dari dalam dengan cukupi kebutuhan cairan tubuh setiap harinya.
2. Gunakan Sunscreen dengan Rutin
Sunscreen atau tabir surya merupakan produk yang penting untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang dapat menyebabkan penuaan dini. Gunakan sunscreen secara teratur baik saat beraktivitas di dalam maupun di luar ruangan. Jangan lupa untuk mengaplikasikan ulang setiap 3-4 jam.
3. Pilih Skincare Anti-Aging
Gunakan produk skincare yang mengandung senyawa anti-aging sebagai bagian dari rutinitas perawatan wajah sebelum tidur. Salah satu contohnya adalah produk yang mengandung retinol atau turunannya. Produk ini membantu meningkatkan produksi kolagen, yang akan memperlambat tanda-tanda penuaan pada kulit.
4. Konsumsi Suplemen Kecantikan
Selain merawat kulit dari luar, kamu juga dapat mempertahankan keawetan kulit dengan mengonsumsi suplemen yang mengandung antioksidan seperti vitamin E, astaxanthin, zinc, dan lainnya. Namun, pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum mengonsumsi suplemen kecantikan.
5. Jalani Gaya Hidup Sehat
Cara alami lainnya untuk merawat kulit wajah adalah dengan menjalani gaya hidup sehat. Konsumsi makanan bergizi, rutin berolahraga, hindari merokok, cukup istirahat, dan batasi konsumsi minuman beralkohol. Pastikan tubuh Anda terhidrasi dengan memperoleh cukup cairan setiap harinya, sekitar 2 liter, untuk mencegah kulit kering yang dapat membuat wajah tampak kusam dan kasar.
6. Pijat Wajah
Pijat wajah dapat meningkatkan sirkulasi darah di area wajah dan membantu meredakan stres. Melakukan pijat wajah secara teratur juga membantu mencegah penuaan dini.
7. Perawatan Anti-Aging
Perawatan anti-aging merupakan tips perawatan wajah untuk usia 40 tahun ke atas yang bertujuan untuk mengurangi munculnya garis halus, kerutan, warna kulit tidak rata, dan tanda-tanda penuaan pada kulit wajah lainnya. Perawatan anti-aging ini dapat dilakukan oleh dokter spesialis dermatologi melalui beberapa tindakan, seperti:
- Facelift, yaitu prosedur pembedahan minor untuk mengangkat kulit wajah agar terlihat lebih kencang dan halus.
- Suntik botox, yaitu perawatan wajah untuk usia 40 tahun ke atas yang menggunakan toksin botulinum guna memberikan efek lumpuh sementara pada otot wajah. Tujuan dilakukannya suntik botox adalah untuk mencegah dan mengurangi kerutan dan garis halus pada kulit wajah.
- Suntik keriput (filler), yaitu perawatan kulit wajah dengan mengisi lapisan kulit agar tidak terlihat cekung dan mengendur.
Rekomendasi Filler Wajah
Salah satu filler wajah yang sedang banyak digandrungi oleh kaum hawa karena terbukti aman dan tahan lama adalah filler ID Fresh. Keunggulan dari Filler ID Fresh adalah filler Korea yang bahan dasarnya (Hyaluronic Acid) berasal 100% dari Korea. Memiliki 4 tipe yaitu No. 1, 2, 3, 4 dimana semakin tinggi nomornya maka semakin padat bentuknya, penggunaan pun akan disesuaikan dengan area wajah yang akan dipakaikan filler sehingga tepat sasaran dan memberikan efek yang lebih baik bagi pasien.
Filler ID Fresh dapat bertahan hingga 12 bulan, meskipun tergantung dengan metabolisme tubuh pasien. ID Fresh telah banyak digunakan oleh banyak Klinik Kecantikan di seluruh Indonesia, masyarakat yang tertarik mencoba treatment dengan ID Fresh, silakan mengunjungi klinik-klinik kecantikan terdekat, atau bisa juga cek disini.